Video Wanita di NTT Tembak Mati Burung Hantu Manguni Picu Kecaman Publik
burung hantu--
Sebuah video yang beredar luas di media sosial memicu kemarahan publik setelah memperlihatkan aksi penembakan seekor burung hantu jenis Manguni. Dalam rekaman tersebut, seekor satwa liar ditangkap lalu ditembak mati dengan alasan mengganggu waktu tidur.
Peristiwa dalam video itu diduga terjadi di wilayah Nusa Tenggara Timur. Seorang wanita tampak berbicara di depan kamera sambil menjelaskan alasan penembakan burung malam tersebut.
Wanita itu menyebut burung tersebut kerap mengganggu mereka saat malam hari hingga menyebabkan gelisah dan sulit tidur. Ucapan tersebut terekam jelas sebelum burung itu dieksekusi.
Sebelum ditembak, burung hantu Manguni tersebut terlihat masih dalam kondisi hidup. Seorang pria memegang tubuh satwa itu sambil membuka kedua sayapnya, lalu meminta agar burung tersebut dipegang dengan baik.
Tak berselang lama, pria tersebut melepaskan tembakan dari jarak dekat menggunakan senjata api hingga burung itu mati di tempat.
Rekaman tersebut segera menyebar dan memicu reaksi keras warganet. Banyak pihak mendesak aparat penegak hukum untuk mengusut dan menindak para pelaku karena diduga melakukan kekerasan terhadap satwa liar.
BBKSDA NTT Telusuri Lokasi Kejadian
Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Nusa Tenggara Timur, Adhi Nurul Hadi, menyampaikan bahwa pihaknya telah menelusuri asal video tersebut.
Berdasarkan informasi lapangan, kejadian itu diketahui berlangsung di wilayah Kapan, Kecamatan Mollo Tengah, Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT.
Ia menjelaskan bahwa penentuan status satwa liar, apakah termasuk dilindungi atau tidak, memerlukan proses identifikasi lebih lanjut.