Apa Arti Kalazion pada Pengguna Eyeshadow PinkFlash? Begini Penyebab dan Penjelasannya?

Apa Arti Kalazion pada Pengguna Eyeshadow PinkFlash? Begini Penyebab dan Penjelasannya?

Pinkflash-Instagram-

Apa Itu Kalazion?

Mengutip informasi dari Alodokter, kalazion adalah benjolan yang muncul pada kelopak mata akibat penyumbatan kelenjar meibom, yaitu kelenjar kecil yang menghasilkan minyak untuk menjaga kelembapan permukaan mata. Benjolan kalazion biasanya berukuran kecil, tampak kemerahan, namun umumnya tidak menimbulkan rasa nyeri.



Kalazion berbeda dengan hordeolum atau yang lebih dikenal sebagai bintitan. Bintitan biasanya disebabkan oleh infeksi pada kelenjar bulu mata dan menyebabkan rasa nyeri atau peradangan. Sementara kalazion lebih sering terjadi karena minyak yang tersumbat dan menumpuk, sehingga membentuk benjolan berisi cairan.

Gejala Kalazion yang Perlu Diwaspadai

Beberapa tanda dan gejalanya antara lain:


Benjolan kecil dan padat pada kelopak mata

Baca juga: Diduga Aksi Balas Dendam, Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Picu Puluhan Siswa Dilarikan ke Rumah Sakit

Tidak terasa sakit ketika disentuh

Penglihatan dapat kabur jika ukurannya cukup besar

Mata terasa berair atau teriritasi ringan

Benjolan bisa bertahan berminggu-minggu hingga berbulan-bulan bila tidak ditangani

Jika terjadi infeksi pada kelenjar meibom, kalazion dapat menjadi lebih besar dan memerlukan tindakan medis, termasuk kompres hangat atau prosedur insisi oleh dokter mata.

Konsumen Diminta Lebih Teliti dalam Memilih Produk Kosmetik

Kasus ini menjadi pengingat penting bagi masyarakat untuk selalu memeriksa izin edar BPOM sebelum membeli dan menggunakan kosmetik. Penggunaan produk yang tidak terdaftar atau tidak terjamin keamanannya dapat meningkatkan risiko iritasi, alergi, hingga infeksi mata seperti kalazion.

Selain itu, kebersihan alat makeup seperti brush, sponge, dan aplikator juga sangat berpengaruh dalam menjaga kesehatan mata.

TAG:
Sumber:

l3

Berita Lainnya