Denada Tegaskan Ressa Rizky Rossano Anak Kandung dan Sebut Tak Pernah Menelantarkan

Denada Tegaskan Ressa Rizky Rossano Anak Kandung dan Sebut Tak Pernah Menelantarkan

Denada-Instagram-

Denada akhirnya angkat bicara terkait pengakuan Ressa Rizky Rossano yang belakangan mencuat ke ruang publik. Melalui kuasa hukumnya, Denada menegaskan status Ressa sebagai anak kandungnya tidak pernah dipungkiri.

Kuasa hukum Denada, Muhammad Iqbal, menyampaikan bahwa selama ini kliennya tetap mengakui Ressa sebagai anak. Ia menepis anggapan yang menyebut Denada menyangkal hubungan darah tersebut.



Menurut Iqbal, posisi Denada sebagai ibu tidak pernah berubah sejak awal. Pengakuan itu, kata dia, juga dibarengi dengan tanggung jawab yang dijalankan secara konsisten.

Selain pengakuan, Denada disebut terus memberikan perhatian dan dukungan kepada Ressa. Iqbal menyebut pemenuhan kebutuhan hidup dan pendidikan tetap berjalan.

Ia menegaskan, pembiayaan sekolah Ressa tidak pernah terhenti. Bahkan, bukti transfer disebut masih tercatat hingga awal tahun ini.


Sebelumnya, Ressa Rizky Rossano muncul ke hadapan publik dengan menyatakan dirinya sebagai anak kandung Denada. Ia juga menempuh jalur hukum dengan melayangkan gugatan atas dugaan penelantaran anak.

Ressa yang kini berusia 24 tahun mengungkapkan bahwa sejak bayi dirinya diasuh oleh Ratih, yang merupakan tante Denada. Ia mengaku baru mengetahui identitas ibunya saat duduk di bangku SMP.

Baca juga: Kalender Jawa Hari Ini 30 Januari 2026 Menandai Weton Jumat Pahing dalam Bulan Ruwah

TAG:
Sumber:

l3

Berita Lainnya