Apa Itu Podgeter yang Disebut Marak di Klub Malam hingga Disorot Dinar Candy

Apa Itu Podgeter yang Disebut Marak di Klub Malam hingga Disorot Dinar Candy

Dinar-Instagram-

Dunia hiburan malam kembali menjadi perhatian setelah Dinar Candy mengungkap kekhawatirannya soal maraknya tawaran rokok elektrik tertentu yang disebut podgeter. Istilah itu belakangan ramai dibicarakan karena diduga mengandung zat berbahaya.

Selama ini, Dinar Candy dikenal aktif sebagai DJ yang kerap tampil di berbagai klub malam. Dari pengalamannya di lapangan, ia menilai ada fenomena baru yang patut diwaspadai, terutama oleh anak muda.

Podgeter Disebut Berbentuk Rokok Elektrik



Dalam penjelasannya, Dinar menyebut podgeter ditawarkan dengan wujud menyerupai vape berukuran kecil. Bentuknya sekilas mirip rokok elektrik pada umumnya sehingga mudah disalahartikan.

Namun, menurut Dinar, cairan di dalam podgeter diduga telah dicampur zat terlarang. Dugaan tersebut ia sampaikan berdasarkan pengalaman langsung saat berada di klub malam.

Pengakuan Dinar Candy dari Klub Malam

Ungkapan itu disampaikan Dinar melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada 23 Januari 2026. Dalam unggahan berlatar hitam, ia mengingatkan publik soal bahaya podgeter.


Dinar mengisahkan pernah beberapa kali ditawari podgeter oleh anak muda di klub. Tawaran tersebut disertai bujukan bahwa isinya bisa membuat efek melayang hingga pagi hari.

Ia menegaskan menolak tawaran tersebut karena menjaga kebugaran tubuh dan tidak merokok. Dinar juga mengaku berolahraga rutin sehingga memilih menjauhi rokok elektrik.

Ajak Orang Tua Lebih Waspada

Dalam keterangannya, Dinar turut menceritakan pertemuannya dengan seorang perempuan yang bertingkah di luar kendali dan terus mengajak menggunakan rokok elektrik tersebut.

Ia menilai kondisi itu berbahaya dan meminta para orang tua untuk lebih mengawasi anak-anak yang mulai beranjak dewasa. Dinar menekankan bahwa podgeter bukan sekadar vape biasa.

Untuk memperkuat peringatannya, Dinar juga menandai akun resmi Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta dalam unggahan tersebut sebagai bentuk kepedulian.

Baca juga: Ngebalon Artinya Apa? Benarkah Kegiatan Janggal yang Dihubungkan dengan Kematian Selebgram Lula Lahfah

TAG:
Sumber:

l3

Berita Lainnya