Profil Tampang Nelson Peltz Ayah Nicola Peltz Istri Brooklyn Beckham yang Bersiteru dengan Victoria dan David Beckham: Umur, Agama dan Akun IG
Nicola-Instagram-
Profil Tampang Nelson Peltz Ayah Nicola Peltz Istri Brooklyn Beckham yang Bersiteru dengan Victoria dan David Beckham: Umur, Agama dan Akun IG
Hubungan Brooklyn Beckham dengan orang tuanya, Victoria dan David Beckham, kembali menjadi sorotan publik setelah serangkaian unggahan emosional muncul di Instagram Stories miliknya pada Senin, 19 Januari 2026.
Dalam unggahan tersebut, Brooklyn menyinggung konflik berkepanjangan yang disebutnya telah terjadi sejak sebelum pernikahannya dengan Nicola Peltz.
Ia menuding kedua orang tuanya berulang kali berupaya mengganggu hubungannya dengan sang istri, hingga membuatnya merasa harus membela diri untuk pertama kalinya dalam hidup.
Salah satu peristiwa yang disinggung adalah batalnya pembuatan gaun pengantin Nicola Peltz yang semula dirancang oleh Victoria Beckham, sehingga Nicola disebut harus mencari gaun pengganti dalam waktu singkat.
Brooklyn juga mengungkap pernah berada dalam posisi tertekan karena diminta menghadiri perayaan ulang tahun sang ayah tanpa kehadiran istrinya.
Sosok Nicola Peltz di Tengah Konflik Keluarga Beckham
Di tengah polemik tersebut, perhatian publik ikut tertuju pada sosok Nicola Peltz, perempuan yang dinarasikan Brooklyn sebagai pihak yang kerap diposisikan berseberangan dengan keluarganya.
Nicola Peltz bukanlah figur sembarangan. Perempuan berusia 31 tahun ini berasal dari keluarga dengan pengaruh besar di dunia bisnis dan hiburan Amerika Serikat.
Latar Belakang Keluarga Nicola Peltz
Ayah Nicola, Nelson Peltz, dikenal sebagai investor papan atas. Pada 2005, ia turut mendirikan Trian Fund Management, perusahaan investasi yang berpengaruh di Amerika Serikat.
Dalam perjalanan kariernya, Nelson Peltz tercatat pernah duduk di jajaran direksi sejumlah perusahaan raksasa, termasuk H.J. Heinz Company dan Mondelēz International, Inc.
Pada 2007, ia menjabat sebagai non-executive chairman Wendy’s, lalu menjadi direktur Madison Square Garden Sports Corp sejak 2015, serta tercatat sebagai bagian dari Unilever PLC mulai 2022.
Sementara itu, ibu Nicola, Claudia Heffner Peltz, merupakan mantan model yang aktif di dunia mode sebelum menikah.
Perjalanan Karier Nicola Peltz di Dunia Hiburan
Terlahir dari keluarga superkaya tak membuat Nicola Peltz hanya bergantung pada nama besar orang tuanya.
Ia mulai meniti karier akting sejak usia muda dan melakukan debut film melalui Deck the Halls pada 2006.
Namanya kemudian dikenal luas setelah memerankan Katara dalam film The Last Airbender pada 2010.
Peran Bradley Martin dalam serial Bates Motel pada 2013 semakin mengangkat posisinya di industri hiburan.
Puncak popularitasnya datang ketika ia dipercaya menjadi pemeran utama Transformers: Age of Extinction pada 2014.
Pada 2024, Nicola memperluas kiprahnya dengan debut sebagai sutradara melalui film Lola, proyek yang juga ia tulis dan bintangi sendiri.
Baca juga: Isu Gaun Pernikahan Nicola Peltz Kembali Memanas Usai Klaim Brooklyn Beckham soal Victoria