ApaPenyebab Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono Pingsan Saat Pelepasan Korban Pesawat ATR? Benarkah karena Kelelahan
Trenggono-Instagram-
Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono sempat pingsan saat memimpin upacara penghormatan dan pelepasan jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500, Minggu, 25 Januari 2026.
Peristiwa itu terjadi di tengah prosesi resmi pelepasan tiga jenazah korban kecelakaan udara yang dihadiri jajaran Kementerian Kelautan dan Perikanan serta keluarga korban.
Wakil Menteri Kelautan dan Perikanan Laksamana TNI (Purn) Didit Herdiawan Ashaf menjelaskan bahwa Trenggono kehilangan kesadaran akibat kelelahan.
Menurut Didit, kondisi Trenggono tidak mengkhawatirkan dan segera mendapat penanganan setelah insiden tersebut.
“Beliau hanya kelelahan. Sekarang sudah sadar dan kondisinya terkendali,” ujar Didit dalam keterangannya kepada wartawan.
Baca juga: Apa Itu Flying Choco yang Ikut Disorot Usai Whip Pink Jadi Perbincangan