Tertahan di Rp 2,772 Juta per Gram! Inilah Harga Emas Antam Hari Ini 22 Januari 2026

Tertahan di Rp 2,772 Juta per Gram! Inilah Harga Emas Antam Hari Ini 22 Januari 2026

Emas Antam--

Tertahan di Rp 2,772 Juta per Gram! Inilah Harga Emas Antam Hari Ini 22 Januari 2026. Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk atau Antam pada Kamis, 22 Januari 2026, masih bertahan di level Rp 2.772.000 per gram pada perdagangan pagi.

Berdasarkan pemantauan harga di laman resmi Logam Mulia pada pukul 06.00 WIB, nilai tersebut belum mengalami perubahan dibandingkan posisi sebelumnya.



Harga emas Antam terakhir tercatat menguat pada pembaruan sebelumnya dengan kenaikan Rp 35.000, dari Rp 2.737.000 menjadi Rp 2.772.000 per gram.

Perlu dicatat, penyesuaian harga emas batangan Antam secara resmi dilakukan setiap hari pada pukul 08.30 WIB. Artinya, harga yang berlaku pada pagi ini masih mengacu pada pembaruan terakhir.

Emas Antam Tersedia Beragam Ukuran

Antam memasarkan emas batangan dalam berbagai pilihan berat, mulai dari 0,5 gram hingga 1 kilogram. Variasi ukuran ini memberikan fleksibilitas bagi masyarakat maupun investor untuk menyesuaikan pembelian dengan kebutuhan dan kemampuan.

Daftar Harga Emas Antam 22 Januari 2026

  • 0,5 gram: Rp 1.436.000
  • 1 gram: Rp 2.772.000
  • 2 gram: Rp 5.484.000
  • 3 gram: Rp 8.201.000
  • 5 gram: Rp 13.635.000
  • 10 gram: Rp 27.215.000
  • 25 gram: Rp 67.912.000
  • 50 gram: Rp 135.745.000
  • 100 gram: Rp 271.412.000
  • 250 gram: Rp 678.265.000
  • 500 gram: Rp 1.356.320.000
  • 1.000 gram (1 kg): Rp 2.712.600.000

Harga tersebut berlaku untuk pembelian emas batangan di jaringan resmi Logam Mulia Antam pada Kamis pagi.

Ketentuan Pajak Pembelian dan Buyback

Mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 34/PMK.10/2017, setiap transaksi emas batangan Antam dikenakan pajak penghasilan.

Pajak Pembelian Emas

  • 0,45 persen bagi pembeli yang memiliki NPWP
  • 0,9 persen bagi pembeli tanpa NPWP

Setiap transaksi pembelian akan disertai bukti potong PPh Pasal 22 sebagai dasar pelaporan pajak.

Baca juga: Apa Itu Ustad Kalcer dan Mengapa Istilah Ini Ramai Dibahas Usai Curhatan Hamil di Luar Nikah

TAG:
Sumber:

l3

Berita Lainnya