Heboh Foto Tengkorak Chen Liu: Bukan AI, Tapi Bukti Nyata Kasus Pembunuhan Brutal
tengkorak-pixabay-
Sementara itu, Kepala Satuan Pembunuhan Geoff Beresford menuturkan bahwa hingga kini, senjata yang digunakan dalam pembunuhan itu belum ditemukan. Polisi juga masih meminta bantuan masyarakat yang mungkin memiliki informasi terkait.
“Detektif Strike Force juga meminta informasi dari siapa pun yang mungkin melihat mobil Tuan Liu di Rockdale atau Connells Point sekitar 19 Oktober 2008,” tambahnya.
Meski kasus Chen Liu sempat menjadi sorotan luas pada masanya, hingga kini belum ada kepastian siapa pelaku pembunuhan keji tersebut.
Banyak yang mengira foto x-ray yang kini viral adalah hasil manipulasi digital, namun gambar itu merupakan bukti nyata dari penyelidikan kepolisian Australia pada tahun 2008.
Kasus ini pun kembali menjadi perbincangan publik, menjadi pengingat betapa mengerikan kejahatan yang dilakukan manusia bisa melampaui batas nalar.