Episode terbaru dari MasterChef Indonesia Season 11 2023, yaitu episode 21-22, dijadwalkan akan ditayangkan pada Sabtu-Minggu, 11-12 November 2023, pukul 16.45 WIB, di RCTI, selama tidak ada perubahan jadwal.
MasterChef Indonesia Season 11, yang merupakan kompetisi musim kesebelas, terus menguji kemampuan pesertanya untuk menjadi pemasak terbaik.
Baca juga: Daftar Top 5 Masterchef Indonesia 11 yang Tersisa, Siap Bersaing di Galeri Sabtu 11 November 2023
Baca juga: Bocoran MasterChef Indonesia 11, Hidangan Top 5 Banyak Dipuji Para Juri
Baca juga: Return of the Flowery Mountain Sect Season 2 Chapter 99 SUB INDO Eng RAW, Bocoran Cerita Return of the Sword Master Ch 99 Sub INDO
Acara ini pertama kali digelar pada tahun 2011 dan saat ini menampilkan 24 peserta bersaing di hadapan tiga juri, yaitu Juna Rorimpandey, Renatta Moeloek, dan Arnold Poernomo.
Penayangan MasterChef Indonesia Season 11 dilakukan setiap hari Sabtu dan Minggu di RCTI. Alternatif lain untuk menonton adalah melalui layanan streaming RCTI Plus pada waktu yang sama dengan penayangan di televisi.
Pada episode 19, yang ditayangkan pada 4 November, peserta Top 8 bersaing sengit.
Yogi Ramdhani Wiyanto (Yogi) dan Harris Bayu Kusuma (Harris) terpaksa dieliminasi pada kesempatan tersebut. Episode 20, yang tayang pada 5 November, menunjukkan eliminasi satu peserta lagi, yaitu Nata Elian Sianturi (Nata), seorang karyawan swasta asal Medan.
Top 5 MasterChef Indonesia Season 11 2023